Hello, resep kali ini pertama kali gw coba masak. Gw pernah nyoba masak lidah pakai yang sudah diasapkan (merek Badranaya) , tapi mahal yah, Rp 70.000 cuman dapet beberapa iris. Kalau beli lidah sapi matang kiloan harganya lebih dari Rp 100.000/kg...
Ini adalah resep saya, kalau ada yang mau komentar/sharing pengalamannya silahkan posting di comment yah.. Jangan sungkan-sungkan
Bahan:
- 1 lidah sapi, Terserah mau potong melintang atau utuh.
Didihkan air, masukin lidah sapi. Buang semua buih-buih dan frothnya. Lakukan proses ini sekitar 20 menit.
Oya, ada juga yang masukin lidah di panci yang berisi air biasa, baru direbus, kemudian buih/frothnya dibuangi. Ini harus dilakukan supaya lidah nggak bau
- 1 butir bawang bombay besar
- 4 siung bawang putih
- 2 sdm kecap
- 3 sdm saos tomat
- 2 butir tomat
- 2 sdm madu
- 1 sdt lada hitam (sesuai selera), haluskan
- 1 sdt lada putih halus
- 1/2 sdt garam
- 2 sdm mentega untuk menumis
- 1 sdm kecap inggris
- 1/2 butir pala parut
- 1/2 gelas sprite
- 1 gelas air
Cara membuat:
- Tumis bawang bombay dan bawang putih dengan mentega.
- Tambahkan lada hitam, putih, saos tomat, madu
- Masukkan lidah
- Masukkan kecap, tomat, kecap inggris, pala, sprite/air soda dan terakhir garam
- Tutup panci, masak pakai api kecil sampai sat (biasanya makan waktu 2-3 jam)
Catatan
- hasilnya kuahnya cokelat gelap, agak sedikit merah dari tomat
- nggak smelly lidahnya
- rasanya pas baru matang emang kurang "berat" tapi setelah beberapa jam, lebih menyerap dan thick rasanya. Saya sih oke
- Berikut: pengen coba nambahin cengkeh untuk nambah aroma woody-nya
0 komentar:
Post a Comment